BERITAINFO COVID-19

Kapolsek Tamalate Dampingi Anak untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19

307
×

Kapolsek Tamalate Dampingi Anak untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19

Sebarkan artikel ini

Lensa-Rakyat.Com, Makassar – Kapolsek Tamalate Polrestabes Makassar Kompol Irwan Tahir SE.M.Si mendampingi anak Muh Alif Algazali (10) untuk mendapatkan vaksinasi covid-19.

Kapolsek mendampingi anak yang sedang di vaksin di klinik Polrestabes Makassar disaksikan oleh ibu dari anak tersebut , Selasa (18/01/2022).

banner 970x250
banner 970x250

“Alhamdulillah pelaksanaan vaksin untuk anak hari ini telah kami laksanakan kedepannya mudahan mudahan lebih banyak anak anak kita yang mau juga di vaksin demi untuk memutus ranti penyebaran covid-19 khususnya virus varian baru omicron” kata Kapolsek.

Lebih lanjut Kapolsek mengatakan “esok harinya pihaknya akan selenggarakan vaksin massal untuk usia anak 6-11 Tahun di puskesmas Tamalate.

“Mudahan- mudahan semakin banyak anak yang ikut berpartisipasi dalam rangkaian vaksin nantinya olehnya itu peran serta dari bhabinkantibmas untuk bisa mengedukasi warganya utamanya ibu ibu untuk bisa mengajak anak anaknya agar mau di vaksin sehingga anak-anak kita mendapatkan kekebalan tubuh dari penularan covid-19 ” ujar Kapolsek.

Ibu Rosdiana saat dikonfirmasi terkait anakNya yang baru saja mendapatkan vaksinasi mengatakan, “tentunya vaksinasi untuk anak saya itu tidak ada paksaan dari pihak manapun ini demi kebaikan dari kami sekeluarga dan juga mendukung pemerintah dalam upaya mencegah penyebaran covid-19,” ucapnya. (**)

banner 970x250