KONAWE SELATAN , lensa-rakyat.com || Antrian tiket pada pelayaran pelabuhan Ferry Torobulu di nilai tidak tertib, ratusan penumpan merasa di rugikan terhadap pelayanan pelabuhan (Minggu, 8 April 2024).
Salah satu Pemudik ,Malik menyampaikan Ada beberapa mobil yang tidak melalaui mengantrian dan tiba -tiba masuk masuk begitu saja dalam gerbang masuk ferri, seolah olah mengabaikan pengantri pemudik yang sudah lama menunggu panggilan keberangkatan.
“Antrean tiket ini sangat tidak tertib dan kami tidak mendengar adanya penyampaian nomor antrian bagi pemudik yang sebelumnya ada,”kesalnya
“Kapal ferri sudah dari tadi berada di dermaga dan juga kendaraan didalamnya sudah keluar , tiba-tiba ada mobil yang masuk begitu saja tiba masuk begitu saja dalam gerbang masuk feri,” lanjut, Malik.
Sangat di sayangkan kejadian ini, dan kejadian ini dapat menimbulkan ketidak percayaan pemudik (penumpang) dan menurunkan kualitas pelayanan pihak Ferri Torobulu.
“kepada pihak pelabuhan agar kiranya menertibkan kembali supaya tidak terjadi kesalahan serupa”, saran ,malik.
Menanggapi hal itu, Kepala seksi (kasi) Operasional Pelabuhan Penyeberangan Feri Torobulu – Tampo, membenarkan hal tersebut bahwa dengan ketidaknyaman bagi pemudik dikarenakan ada satu unit mobil Kapolres Muna yang masuk sehingga antrean menjadi terhambat tetapi hal tersebut masuk dalam Muspida.
“Kalau ada komplen silahkan ketemu saya nanti kita selesaikan bersama-sama, “Ujar kasi operasional UPTD Pelabuhan Penyeberangan Torubulu – Tampo.
Penulis : Ahlun
Editor : Roy