BERITA

Sekprov Sulsel Pimpin Apel Hari Kebangkitan Nasional

371
×

Sekprov Sulsel Pimpin Apel Hari Kebangkitan Nasional

Sebarkan artikel ini

Lensa-Rakyat.Com, Makassar | Sekertaris Daerah Provinsi (Sekprov) Sulawesi Selatan (Sulsel), Abdul Hayat pimpin langsung apel Hari Kebangkitan Nasional (HKN) yang ke-114 tahun, di Lapangan Kantor Gubernur Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo Makassar, Jumat 20 Mei 2022.

Abdul Hayat membacakan sambutan seragam dari Menteri Komunikasi dan Informatika, Johnny G. Plate khusus untuk peringatan HKN yang ke-114 tahun.

banner 970x250
banner 970x250

Dalam sambutan tersebut Menkominfo Johnny G Plate mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan stakeholder lainnya sama-sama memaknai HKN ini, sekaligus merefleksikan diri dari Pandemi Covid-19 yang melanda seluruh dunia, dua tahun terakhir.

“Pada tahun ini ayo bangkit bersama menjadi tema kebangkitan Nasional, sebagai bentuk seruan agar kita bisa bangkit bersama dari Pandemi Covid-19 yang sudah melanda dua tahun terakhir ini,” ajak Menkominfo Johnny G Plate, Jumat 20 Mei 2022.

Menurut Johnny G Plate, HKN ini bukan dimaknai sebagai seremonial saja, tapi guna memahami esensi sejarah kebangkitan Nasional. Pada tanggal 20 Mei 1948 Presiden Republik Indonesia Sukarno menetapkan hari lahirnya Budiutomo sebegia hari kebangkitan Nasional di masa itu.

“Karena terdapat ancaman, perpecahan antara golongan dan ideologi di tengah perjuangan Indonesia mempertahankan kemerdekaan dari Belanda yang ingin kembali berkuasa. Sehingga semangat persatuan yang digagas oleh Budiutomo diharapkan menjadi spirit dalam menghimpun kekuatan dan mencegah perpecahan bangsa,” harapnya.

Lebih lanjut Johnny G Plate menjelaskan, Budiutomo adalah organisasi pertama di Indonesia yang bersifat nasional dan mederen dalam sejarah pergerakan kemerdekaan yang didirikan oleh dr. Sutomo beserta para mahasiswanya STOVIA 1928.

“Budiutomo lahir dan mengejar ketertinggalan bangsa Indonesia dari bangsa-bangsa lain. Dari Indonesia dunia pulih bersama, ayo bangkit lebih kuat,” tutupnya

Terakhir Johnny G Plate menyampaikan, ucapan dr. Sutomo “Selama banteng-banteng Indonesia masih mempunyai darah merah dan dapat membikin secerca kain-kain kain putih menjadi merah dan selama itu kita tidak akan mau menyerahkan kepada siapa pun juga,” kutipannya. (*)

banner 970x250