LENSA-RAKYAT.COM, MAJENE | Bank Rakyat Indonesia (BRI) Majene di Bulan Ramadhan kali ini menghadirkan para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah yang merupakan binaannya menggelar pasar Ramadhan.
Beraneka ragam produk mulai dari makanan hingga hiasan terpampang guna memenuhi kebutuhan masyarakat.
Wakil Bupati Majene, Arismunandar, S.SPT., MM,turut hadir di momen pasar Ramadhan ini sembari di dampingi Pimpinan BRI cabang Majene Ricky Elfianda membuka pasar Ramadhan.
Dalam kesempatan itu Wakil Bupati Majene, Arismunandar mengatakan, Pemerintah Kabupaten Majene sangat inspiratif dengan kegiatan digelar BRI Cabang Majene ini dengan menghadirkan UMKM binaannya guna memenuhi kebutuhan masyarakat tepat pada waktunya.
“Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini, dan salut kepada BRI Cabang Majene bersama UMKM yang cukup kreatif pada pasar Ramadhan digelarnya. Dari sinilah tentunya diharap masyarakat dan pedagang belajar tentang tatacara mengunakan Quick Response Code Indonesia (Qris), dengan baik dan benar,” tutur Arismunandar.
Dengan kegiatan ini kata Aris sungguh bernilai ibadah dan merupakan berkah yang diraih di bulan Suci Ramadhan.
“Ini sebuah berkah, sebab kegiatan pasar Ramadhan ini menghadirkan apa yang dibutuhkan masyarakat Majene sehingga cukup membantu membangkitkan ekonomi,” katanya.
Sementara itu Kepala Cabang BRI Majene, Ricky Elfianda mengatakan pasar Ramadhan yang digelarnya sejak 1 April dan berakhir 16 April 2023 merupakan program Kementerian UMKM yang ditindaklanjuti untuk mendukung aktivitas ekonomi di bulan Ramadhan.
“Kegiatan ini adalah program Kementerian UMKM yang ditindaklanjuti untuk mendukung aktivitas ekonomi di bulan Ramadhan. Dan kami diminta membangkitkan ekonomi di bulan Ramadhan ini,” ujarnya.
Ricky mengatakan, bahwa dalam transaksi di pasar Ramadhan digelarnya semuanya non tunai. Itu dilakukan sebagai tindak lanjut dari konsep Bank Indonesia yang menginginkan agar secara pelan-pelan mendorong masyarakat ke transaksi non tunai.
“Jadi tidak ada transaksi tunai di Pasar Ramadhan yang kita gelar ini semua non tunai,” katanya.
(Lap : Serman)