MAKASSAR, Lensa- Rakyat.COM–SMANKO Makassar menerima bantuan dari Bank Indonesia Cabang Makassar berupa tujuh buah komputer dan satu LCD. Bantuan itu untuk menunjang kemajuan pendidikan teknologi di tengah pesatnya perkembangan teknologi.
Kepala Sekolah SMANKO, Andi Syamsul Alam dalam keterangannya mengatakan bantuan tersebut merupakan hasil usaha yang dilakukan demi memberikan fasilitas terhadap siswa.
“Alhamdulillah, dengan bantuan ini bisa memberikan manfaat kepada siswa khususnya. Ini juga tidak lepas dari hasil kerja keras dan doa,” kata Andi Syamsul Alam.
Bantuan tersebut mendapat apresiasi dari masyarakat. Hal itu disampaikan, Ketua LSM LEMKIRA, Rizal Rahman menilai pengelola SMANKO patut diapresiasi. “Ini patut diapresiasi, dia berusaha walaupun dengan keterbatasan anggaran,” kata Rizal Rahman.
Lanjut Rizal, meski demikian ia sangat berharap pemerintah melengkapi sarana dan prasarana yang ada di SMANKO, agar terus mencetak atlet berlevel nasional bahkan internasional, seperti baru baru ini SMA 8 Makassar tampil sebagai juara Nasional dalam lomba Futsal di Istora Senayan,
Lebih lanjut, ia mencotohkan, Nusa Tenggara Timur bisa mendapatkan bantuan dari pemerintah Rp 7,5 Miliar pertahunnya.
“Untuk mendapatkan prestasi di bidang olahraga itu memang mahal, bagaimana mungkin siswa bisa berprestasi dengan baik, tentunya kita semua berharap semua Shkolder itu bisa berpartisipasi untuk memberikan fasilitas yang memadai , khususnya di SMANKO,” tambahnya.
“UU Sisdiknas No. 20/2003 pasal 45 ayat (1) berbunyi, setiap satuan Pendidikan menyediakan sarana dan prasarana yang memenuhi keperluan Pendidikan,” tutupnya.( Redaksi)
Editor: Muhammad Irham Sabri.